Implementasi strategi pembelajaran aktif tipe quiz team berbantuan aplikasi zoom cloud meeting untuk meningkatkan prestasi belajar pendidikan agama Hindu dan budi pekerti

Authors

  • Ni Luh Sudarmi SD Negeri 3 Suwug

DOI:

https://doi.org/10.5281/zenodo.6575163

Keywords:

prestasi belajar, pembelajaran aktif tipe quiz team, Aplikasi Zoom Cloud Meeting

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan di SD Negeri 3 Suwug Singaraja. Tujuan penulisan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk mengetahui apakah implementasi strategi pembelajaran Aktif Tipe Quiz Team berbantuan aplikasi Zoom Cloud Meeting dapat meningkatkan prestasi belajar Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti siswa. Subjek penelitian adalah siswa kelas VI semester II tahun pelajaran 2020/2021, sedangkan objek penelitian ini adalah prestasi belajar mata pelajaran Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti. Instrumen pengumpulan data adalah tes prestasi belajar Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Kriteria keberhasilan yakni nilai rata-rata kelas minimal setara dengan nilai KKM=75 dan ketuntasan klasikal minimal 85%. Hasil penelitian yang diperoleh dari penelitian ini adalah penerapan pembelajaran Aktif Tipe Quiz Team berbantuan aplikasi Zoom Cloud Meeting dapat meningkatkan prestasi belajar Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti siswa hal ini terbukti dari hasil prestasi belajar siswa yang diperoleh pada nilai rata-rata awal yaitu 64,74 dengan ketuntasan klasikal 53%. Pada siklus I menjadi 76,00 dengan ketuntasan secara klasikal 74%. Pada siklus II menjadi nilai rata-rata kelas meningkat menjadi 84,37 dan dengan ketuntasan klasikal mencapai 89%. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah penerapan pembelajaran Aktif Tipe Quiz Team berbantuan aplikasi Zoom Cloud Meeting dapat meningkatkan prestasi belajar Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti siswa.

This research is a classroom action research conducted at SD Negeri 3 Suwug Singaraja. The purpose of writing this classroom action research is to find out whether the implementation of the Quiz Team Type Active learning strategy with the help of the Zoom Cloud Meeting application can improve students' learning achievement in Hindu Religion and Moral Education. The subjects of the research were students of class VI in the second semester of the 2020/2021 academic year, while the object of this research was the learning achievement of the subjects of Hindu Religious Education and Budi Pekerti. The data collection instrument was a learning achievement test for Hindu Religion and Budi Pekerti. The data analysis technique in this research is descriptive qualitative. The criteria for success are the minimum grade point average equivalent to the KKM = 75 and classical completeness of at least 85%. The results obtained from this study are that the application of Active Learning Type Quiz Team assisted by the Zoom Cloud Meeting application can improve students' learning achievement of Hindu Religious Education and Budi Pekerti this is evident from the results of student achievement obtained at the initial average value of 64.74 with a classical completeness of 53%. In the first cycle to 76.00 with classical completeness 74%. In the second cycle, the average value of the class increased to 84.37 and with classical completeness it reached 89%. The conclusion obtained from this research is that the application of Quiz Team Type Active learning assisted by the Zoom Cloud Meeting application can improve students' learning achievement of Hindu Religion and Moral Education.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Alawiyah, S., Ghozali, S., & Suwarsito, S. (2019). Pengaruh lingkungan dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar. Jurnal Studi Guru dan Pembelajaran, 2(2), 134-138.

Christy, N. A. (2020). Revitalisasi pembelajaran bahasa dan sastra indonesia selama masa pandemi covid-19. Enggang: Jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra, Seni, dan Budaya, 1(1), 1-15.

Evayani, N. L. P. (2020). Penerapan model pembelajaran discovery learning dengan metode outdoor dalam meningkatkan aktivitas dan hasil belajar. Indonesian Journal of Educational Development, 1(3), 391-400. https://doi.org/10.5281/zenodo.4284193

Katuuk, D. A., Rotty, V. N., Lengkong, J. S., & Rawung, R. K. (2021). Pemanfaatan teknologi informasi dalam pembelajaran online di masa pandemic covid-19 tantangan atau peluang. Media Manajemen Pendidikan, 4(1), 160-171.

Kuswandi, W. (2021). Efektivitas aplikasi zoom meeting terhadap kualitas pembelajaran jarak jauh mahasiswa pendidikan masyarakat IKIP Siliwangi Angkatan 2018. Comm-Edu (Community Education Journal), 4(2), 76-81.

Maharani, D. A. M., Rahmawati, I., & Sukamto, S. (2019). Peningkatan aktivitas dan hasil belajar tematik siswa melalui strategi pembelajaran team quiz dan media teka teki silang. International Journal of Elementary Education, 3(2), 151-158.

Marhayani, D. A. (2021). Persepsi mahasiswa STKIP Singkawang terhadap penggunaan e-learning berbasis zoom meeting. Jurnal Inovasi Penelitian, 1(8), 1637-1646.

Mirayani, P., Widana, I. W., Purwati, N. K. R. (2021). Pengaruh model pembelajaran problem solving dan kemampuan berpikir kritis terhadap hasil belajar matematika siswa kelas XI SMA Negeri 7 Denpasar tahun pelajaran 2020/2021. Widyadari, 22(2), 429 - 438. https://doi.org/10.5281/zenodo.5550368

Novita, L., Sukmanasa, E., & Pratama, M. Y. (2019). Penggunaan media pembelajaran video terhadap hasil belajar siswa SD. Indonesian Journal of Primary Education Penggunaan, 3(2), 64-72.

Prodi, PTIK. (2020). Efektivitas pembelajaran e-commerse dalam jaringan (daring) berbantukan aplikasi zoom cloud meeting. ICT learning, 4(1). 1-7

Putri, R. N. (2020). Indonesia dalam menghadapi pandemi Covid-19. Jurnal Ilmiah Universitas Batanghari Jambi, 20(2), 705-709.

Royani, M., & Muslim, B. (2014). Keterampilan bertanya siswa SMP melalui strategi pembelajaran aktif tipe team quiz pada materi segi empat. EDU-MAT: Jurnal Pendidikan Matematika, 2(1).

Sukarta, I. G. K. (2020). Meningkatkan hasil belajar pendidikan agama Hindu dan budi pekerti siswa kelas XI IPS2 SMA Negeri 1 Marga melalui penerapan teknik megending. Indonesian Journal of Educational Development, 1(2), 170-179. https://doi.org/10.5281/zenodo.4003800

Syafi'i, A., Marfiyanto, T., & Rodiyah, S. K. (2018). Studi tentang prestasi belajar siswa dalam berbagai aspek dan faktor yang mempengaruhi. Jurnal Komunikasi Pendidikan, 2(2), 115-123.

Widana, I. W. (2020). The effect of digital literacy on the ability of teachers to develop HOTS-based assessment. Journal of Physics: Conference Series 1503 (2020) 012045. https://doi.org/10.1088/1742-6596/1503/1/012045

Published

2022-05-27

How to Cite

Sudarmi, N. L. (2022). Implementasi strategi pembelajaran aktif tipe quiz team berbantuan aplikasi zoom cloud meeting untuk meningkatkan prestasi belajar pendidikan agama Hindu dan budi pekerti. Indonesian Journal of Educational Development (IJED), 3(1), 179-188. https://doi.org/10.5281/zenodo.6575163

Issue

Section

Articles