Sastra Digital Sebagai Inovasi Pembelajaran Sastra di Era Society 5.0

Authors

  • I Wayan Dede Putra Wiguna

Keywords:

Sastra Digital, Pembelajaran, Media, Teknologi

Abstract

Pada Era Society 5.0 seluruh lapisan masyarakat dituntut untuk mampu menggunakan
teknologi digital dalam setiap aspek kehidupan secara maksimal. Sastra digital hadir seiring dengan
berkembangnya teknologi digital di Indonesia. Sejak awal kemunculannya, sastra digital turut
mewarnai perkembangan sastra Indonesia hingga kini. Sastra digital atau sastra cyber ini cukup
ringkas dan efisien karena dapat diakses melalui komputer atau smartphone. Tujuan penulisan ini
untuk mendeskripsikan bagaimana implementasi pemanfaatan sastra digital dapat menumbuhkan
minat peserta didik terhadap kegiatan apresiasi sastra mulai dari membaca, memahami, mengkritik,
mencipta, dan menyebarluaskan karya sastra. Penelitian ini juga mendeskripsikan efektivitas sastra
digital sebagai media dalam pembelajaran sastra. Metode yang digunakan dalam penelitian ini
merupakan deskriptif kualitatif dengan pendekatan kepustakaan. Hasil penelitian ini menunjukkan
bahwa pemanfaatan sastra digital dapat membuat peserta didik lebih leluasa dalam kegiatan apresiasi
sastra mulai dari membaca, memahami, mengkritik, mencipta, dan menyebarluaskan karya sastra
melalui media digital. Selain itu sastra digital dapat dijadikan sebagai media yang efektif dalam
pembelajaran sastra di jenjang SMA/K.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2024-05-06