MANAJEMEN SANGGAR SENI TARI DI SEMARANG

Keywords:

sanggar tari, manajemen, dan produksi

Abstract

Sebuah  organisasi, sanggar seni tari harus memiliki program kerja yang efisien dan efektif. Kualitas produk dan kemampuan menakar nilai manfaat merupakan tuntutan pada era perkembangan teknologi sekarang ini. Penelitian ini bertujuan menemukan sistem manajemen sanggar tari agar dapat digunakan sebagai model atau acuan bagi pengelolaan sanggar tari yang lebih profesional. Objek dan lokasi penelitian adalah Sanggar Tari Greget Semarang Jawa Tengah. Penelitian ini didasarkan pada analisis kualitatif, pendekatan etnokoreologi dan sistem manajemen dengan teori struktural-fungsional. Langkah penelitian meliputi (1) pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan studi dokumen; (2) hasil pengumpulan data dan focus group discustion (FGD), keabsahan data melalui triangulasi sumber dan metode; (3) analisis rancangan model (hipotesis) manajemen sanggar tari. Temuan penelitian ini bahwa manajemen Sanggar tari Greget meliputi: (1) Manajemen organisasi, yaitu berkenaan dengan bentuk organisasi sanggar tari, anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART),  administrasi yang  berisi data-data pengurus, siswa, sarana-prasarana, surat menyurat, dan program kerja; (2) Manajemen produksi, mencakup kegiatan pelatihan, penciptaan dan pementasan karya tari; (3) Manajemen pergelaran, meliputi penyajian karya tari, penari, dan artistik panggung. Kebaruan peneltian ini adalah ketiga jenis manajemen tersebut saling bersinergi secara efektif untuk mewujudkan fungsi dan tujuan yang sesuai misi sanggar tari. Hasil Penelitian ini dapat dimanfaatkan sebagai acuan dan atau model bagi pengelolaan sanggar tari yang lebih efektif dan efisien.

 

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2022-04-20