PARIBASA BALI DALAM LIRIK LAGU-LAGU POP BALI A.A. RAKA SIDAN SERTA RELEVANSINYA DENGAN PENGAJARAN BAHASA BALI PADA JENJANG PENDIDIKAN MENENGAH ATAS
DOI:
https://doi.org/10.5281/zenodo.7425708Keywords:
Paribasa Bali, Lagu-lagu Pop BaliAbstract
Paribasa Bali digunakan untuk memperindah dan pemanis dalam berbagai wacana bahasa Bali termasuk lagu-lagu pop Bali. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis, makna, dan fungsi paribasa Bali dalam lirik lagu-lagu pop Bali A.A. Raka Sidan serta mengetahui relevansinya terhadap pengajaran bahasa Bali pada jenjang pendidikan menengah atas. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori paribasa Bali, lagu pop Bali, teori makna, dan teori fungsi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, menggunakan metode studi kepustakaan dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) terdapat 6 jenis paribasa Bali dalam lirik lagu-lagu pop Bali A.A. Raka Sidan, (2) terkandung 4 makna dan 5 fungsi paribasa Bali dalam lirik lagu-lagu pop Bali karya A.A. Raka Sidan, (3) adanya relevansi antara lagu-lagu A.A. Raka Sidan dengan pengajaran bahasa Bali khususnya paribasa Bali di kelas X dan kelas XI pada jenjang pendidikan menengah atas.
Downloads
References
Sudaryono. 2016. Metode Penelitian Pendidikan. Jakarta Timur. Kencana (Prenada Media).
Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: PT Elfabeta.
Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: CV Elfabeta.
Suwija, I Nyoman. 2015. “Kajian Bahasa dan Nilai Pendidikan Karakter Lagu-Lagu Pop Bali Bertemakan Judi”. Jurnal Stilistika. IKIP PGRI Bali Denpasar. (11 Mei 2020).
Tinggen, I Nengah. 1988. Aneka Rupa Paribasa Bali. Singajara: Rhika Dewata.
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2022 Stilistika : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Seni
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Hak cipta mencakup hak eksklusif untuk mereproduksi dan mengirimkan artikel ini dalam semua bentuk dan media, termasuk mencetak ulang, memotret, mikrofilm dan reproduksi serupa lainnya, serta terjemahannya. Reproduksi dari bagian manapun dari jurnal ini, penyimpanannya di database dan transmisinya dengan bentuk atau media apa pun, seperti salinan elektronik, elektrostatik dan mekanis, fotokopi, rekaman, media magnetik, dan lain-lain, akan diizinkan hanya dengan izin tertulis dari penerbit jurnal.