PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN TRIGONOMETRI DI PERGURUAN TINGGI DENGAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK BERLANDASKAN KONSEP TRI KAYA PARISUDHA

Authors

  • I Wayan Sumandaya Program Studi Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam IKIP PGRI Bali
  • I Komang Sukendra Program Studi Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam IKIP PGRI Bali
  • I Gusti Agung Ngurah Trisna Jayantika Program Studi Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam IKIP PGRI Bali

Keywords:

Pendidikan Matematika Realistik, Tri Kaya Parisudha

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bahan ajar dengan pendidikan matematika realistik berlandaskan konsep tri kaya parisudha yang berkualitas valid, praktis, dan efektif. Adapun bahan ajar uang dikembangkan dalam penelitian ini adalah buku untuk mahasiswa dan buku untuk dosen. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini disesuaikan dengan tahapan-tahapan penelitian, teknik pengambilannya menggunakan purposive sampling. Penelitian ini dilaksanakan di jurusan pendidikan matematika IKIP PGRI Bali. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah bahan ajar trigonometri dengan pendidikan matematika realistik berlandaskan konsep tri kaya parisudha yang berkualitas valid, praktis, dan efektif. Adapun karakteristik pembelajarannya: 1) menggunakan masalah kontekstual (the use of context); 2) menggunakan berbagai model (the use of models); 3) kontribusi mahasiswa (student contributions); 4) interaktivitas (interactivity); 5) keterkaitan (intertwining); 6) proses pembelajaran mengarah pada pembentukan nilai pengetahuan, keterampilan serta sikap yang baik. Sedangkan karakteristik bahan ajarnya adalah: 1) berisi tentang petunjuk penggunaan buku; 2) peta konsep; 3) sub pokok bahasan; 4) tujuan pembelajaran; 5) tercantum kunci jawaban; 6) tercantum petunjuk pelaksanaan pembelajaran; 7) daftar pustaka.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ardana. 2007. Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI). Makalah disajikan dalam Seminar Matematika Regional Bali. Universitas Pendidikan Ganesha. Singaraja 26 Nopember 2007.
Munir. 2011. Kurikulum Berorientasi Teknologi Informasi Dan Komunikasi. Bandung: alfabeta.
Makhfudin. 2011. Inovasi Pembelajaran Matematika. http://ochimath.wordpress.com/2012/01/11/inovasi-pembelajaran-matematika/ . Didownload pada tanggal 5 Maret 2018
Nurkancana, Wayan dan Sunartana. 2006. Evaluasi Pendidikan. Surabaya: Usaha Nasional.
Nieveen, N., McKenney, S., van den Akker.2006. “Educational Design Research” dalam Educational Design Research. New York : Routledge
Plomp. 2010. “Educational Design Research : An Introduction”, dalam An Introduction to Educational Research. Enschede, Netherland : National Institute for Curriculum Development.
Pusat Bahasa. 2008. Kamus Besar Bahasa Indonesia. http://Pusat Bahasa. Diknas. co.id/KBB/indeXI.php. Didownload pada tanggal 5 Maret 2018.
Rusman. 2010. Model-Model Pembelajaran. Jakarta: Raja Grasindo Persada.
Sembiring, R.K. 2008. Apa dan Mengapa PMRI, Majalah Pendidikan Matematika Realistik Indonesia, Volume VI, No. 4, 5 Maret 2018 (hlm. 60-61). Bandung.
Suharta. 2006. Penelitian Desain Pembelajaran. Makalah (tidak diterbitkan) Universitas Pendidikan Ganesha.
Sadra. 2007. Pengembangan model pembelajaran matematika ber-wawasan lingkungan dalam pelatihan dosen kelas I SD. Desertasi (tidak diterbitkan). Universitas Negeri Surabaya
Sadra, dkk. 2008. Penerapan Pembelajaran Berwawasan Konstruktivis Berbantuan LKS Berpendekatan Matematika Realistik dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Mahasiswa SMKN 2 Singaraja. Hasil Penelitian (tidak diterbitkan). Universitas Pendidikan Ganesha.
Suparta, I Nengah, dkk. 2009. Implementasi Pembelajaran Matematika Realistik pada Kelas IV Sekolah Dasar Negeri 3 Sambangan Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Mahasiswa . Laporan Penelitian (tidak diterbitkan). Universitas Pendidikan Ganesha.

Published

2019-03-19

How to Cite

Sumandaya, I. W., Sukendra, I. K., & Jayantika, I. G. A. N. T. (2019). PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN TRIGONOMETRI DI PERGURUAN TINGGI DENGAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK BERLANDASKAN KONSEP TRI KAYA PARISUDHA. Widyadari, 19(2). Retrieved from https://ojs.mahadewa.ac.id/index.php/widyadari/article/view/185