Dodo Sebagai Bentuk Kearifan Lokal Untuk Memelihara Solidaritas Sosial Masyarakat Desa Meler Kecamatan Ruteng Kabupaten Manggarai

Keywords:

Dodo, Solidaritas Sosial, Masyarakat Desa Meler

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui faktor yang melatarbelakangi dodo sebagai bentuk kearifan lokal masyarakat Desa Meler; (2) untuk mengetahui bentuk-bentuk pelaksanaan dodo, dan (3); untuk mengetahui pengaruh dodo sebagai kearifan lokal masyarakat Desa Meler.Teori yang melandasi penelitian ini adalah (1) Teori Fungsional; (2) Teori Solidaritas Sosial; (3) Teori Resiprositas. Adapun Metode yang digunakan dalam penelitian terdiri dari (1) metode penentuan informan; (2) metode pengumpulan data meliputi wawancara, observasi dan pencatatan dokumen; (3) metode pengolahan dat meliputi metode deskriptif dan metode komparatif..Penelitian ini menyimpulkan (1) munculnya dodo sebagai kearifan lokal Masyarakat Desa Meler dilatarbelakangi oleh faktor ekonomi membantu perekonomian masyarakat, faktor budaya dengan mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam dodo, faktor sosial karena masyarakat menyadari sebagai makhluk sosial mereka tidak bisa hidup tanpa bantuan orang lain, faktor waktu dipengaruhi oleh lambatnya penyelesaian suatu pekerjaan serta dapat memanfaatkan waktu luang yang dimiliki sebagian masyarakat, dan faktor tenaga  kerja karena kesulitan tenaga kerja dipengaruhi oleh biaya yang mahal; (2) pelaksanaan dodo dibagi dalam beberapa tahap yaitu: tahap perencanaan dan tahap pelaksanaan, tahap perencanaan untuk membicarakan jadwal kerja serta keperluan dalam pelaksanaan dodo sedangkan tahap pelaksanaan meliputi pertanian dan perkebunan sebagai lahan pelaksanaan dodo dengan semangat gotong royong serta dilandasi rasa kekeluargaan selama pelaksanaan dodo; (3) Dodo kearifan lokal Masyarakat Desa Meler dapat mempengaruhi kehidupan sosial masyarakat Desa Meler dengan melestarikan tradisi lokal masyarakat, meningkatkan rasa solidaritas masyarakat, mewujudkan rasa persatuan masyarakat, serta memperkuat perekonomian masyarakat hingga sampai saat ini masih dipertahankan oleh masyarakat Desa Meler

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2019-09-14