Pengaruh Perhatian Orang Tua Siswa Dan Konsentrasi Belajar Siswa Terhadap Konsentrasi Belajar Ekonomi Siswa Kelas X Semester Ganjil SMA Negeri 8 Denpasar Tahun Pelajaran 2017/2018

Authors

  • Ni Nyoman Wardani Prodi Pendidikan Ekonomi FPIPS IKIP PGRI Bali
  • Ida Bagus Oka Sudarsana Prodi Pendidikan Ekonomi FPIPS IKIP PGRI Bali
  • Dewa Made Alit Prodi Pendidikan Sejarah FPIPS IKIP PGRI Bali

Keywords:

Perhatian orang tua, konsentrasi belajar, konsentrasi belajar ekonomi

Abstract

Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner (angket). Angket digunakan untuk
memperoleh data variabel Perhatian Orang Tua dan Konsentrasi Belajar. Uji validitas instrumen
menggunakan korelasi Product Moment dan uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach’s. uji
persyarat analisis terdiri dari uji linearitas dan uji multikolinearitas. Uji hipotesis terdiri dari regresi
sederhana, regresi ganda, sumbangan relatif dan sumbangan efektif. Hasil penelitian ini menunjukkan: 1)
Terdapat pengaruh positif antara Perhatian Orang Tua Siswa Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Siswa
Kelas X Semester Ganjil SMA Negeri 8 Denpasar Tahun Pelajaran 2017/2018 dengan hasiL nilai r hitung
lebih besar dari rtabel (0,417> 0,2787). Hal ini menunjukan bahwa terdapat korelasi yang signifikan antara
variabel Perhatian Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar. 2) Terdapat pengaruh positif antara Konsentrasi
Belajar terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Siswa Kelas X Semester Ganjil SMA Negeri 8 Denpasar
Tahun Pelajaran 2017/2018 dengan hasil nilai rhitung lebih besar dari rtabel (0,364> 0,2787). Hal ini
menunjukan bahwa terdapat korelasi yang signifikan antara variabel Konsentrasi Belajar terhadap Prestasi
Belajar. 3) Terdapat pengaruh positif antara Perhatian Orang Tua Siswa dan Konsentrasi Belajar Siswa
Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Siswa Kelas X Semester Ganjil SMA Negeri 8 Denpasar Tahun
Pelajaran 2017/2018 dengan hasil nilai Fhitung lebih besar dari Ftabel (300,186 > 3,20).

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2018-09-09