AKSELERASI PENGEMBANGAN MODEL KISSIDAN ECHO HILL DALAM RANGKA OPTIMALISASI DESA WISATA SIDAN KABUPATEN GIANYAR
Abstract
Pemanfaatan dan penerapan teknologi memiliki peran yang strategis dalam upaya pengembangan pariwisata berbasis potensi desa. Salah satu kendalanya adalah belum adanya fasilitas yang dapat dijadikan sara untuk mempromosikan potensi desa yang dimiliiki yang berbasis teknologi informasi. Desa Sidan Kecamatan Gianyar sudah menyandang predikat desa wisata sejak hampir 10 tahun lalu, selama beberapa tahun terakhir objek yang dikembangkan hanya Stage Sidan dan kerajinan pande besi termasuk kerajinan lainnya sehingga potensi ini kurang memiliki daya tarik. Untuk memperkuat konsep desa wisata Sidan, Pemerintah Desa Sidan memanfaatan lahan non produktif yang dimiliki oleh desa Sidan untuk dikembangkan menjadi wisata alam berbasis pertanian yang diberi nama Kissidan Echo Hill. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membantu mengakselerasi Kissidan Echo Hill dan mempromosikan potensi desa Sidan melalui pengembangan sistem informasi desa wisata. Adapun metode pelaksanaan dalam kegiatan terdiri dari persiapan, pelaksanaan, evaluasi, dan keberlanjutan program. Hasil kegiatan pengabdian ini yaitu adanya sistem Informasi desa wisata sidan sebagai media promosi online untuk mengakselerasi pengembangan Kissidan Echo Hill.