KEMAMPUAN SISWA DALAM MENDEMONSTRASIKAN NASKAH DRAMA PADA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS XI SMK

Authors

  • Putu Dessy Fridayanthi Universitas PGRI Mahadewa Indonesia
  • Ida Ayu Agung Ekasriadi Universitas PGRI Mahadewa Indonesia

Abstract

Naskah drama merupakan salah satu genre sastra yang dapat disejajarkan dengan fiksi dan puisi. Drama tidak hanya bertujuan untuk menghibur tetapi juga sebagai wadah penyalur seni dan aspirasi, sarana hiburan dan sarana pendidikan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kemampuan siswa dalam mendemonstrasikan naskah drama, dan untuk mengetahui kesulitan siswa dalam mendemonstrasikan naskah drama. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan studi sensus. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI BKP SMK Negeri 1 Denpasar tahun pelajaran 2022/2023. Objek penelitian adalah kemampuan siswa dalam mendemontrasikan naskah drama pada pelajaran bahasa Indonesia. Dalam penelitian ini menggunakan metode empiris. Teknik yang digunakan dalam mengumpulkan data yaitu teknik perekaman dan pemotretan. Dalam mencari data menggunakan kuesioner tertutup dan kuesioner terbuka. Wawancara digunakan untuk meperoleh data siswa yang memiliki nilai yang baik, baik sekali, cukup, kurang dan sangat kurang. Langkah dalam pengolahan data yaitu mengubah skor mentah menjadi skor standar, menentukan kriteria predikat, mengelompokan kemampuan siswa, mencari skor rata-rata, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan nilai rata-rata 83,65. Siswa yang memperoleh nilai kategori sangat baik adalah 14,63%; siswa yang memperoleh kategori baik adalah 78,04% dan siswa yang memperoleh kategori cukup adalah 7,31%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa (1) kemampuan siswa dalam mendemonstrasikan naskah drama dalam kategori baik. (2) kesulitan yang dialami siswa dalam mendemonstrasikan naskah drama yaitu pada kategori mimik dan memainkan drama atau acting. Faktor-faktor yang menyebabkan kesulitan siswa dalam mendemonstrasikan naskah drama adalah kurangnya pemberian contoh mendemonstrasikan drama kepada siswa, juga kurang percaya diri pada saat bermain peran.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-10-25

Issue

Section

Articles