PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING (PjBL) DALAM UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MAHASISWA PADA MATA KULIAH STRATEGI BELAJAR MENGAJAR

Authors

  • I Dewa Putu Juwana Universitas PGRI Mahadewa Indonesia
  • Gusti Ayu Made Puspawati Universitas PGRI Mahadewa Indonesia

Abstract

Mahasiswa masih mengalami kesulitan dalam perkuliahan di kampus sehingga perlu adanya inovasi pembelajaran dalam meningkatkan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah strategi belajar mengajar dengan penerapan model pembelahjaran Project Based Learning (PjBL). Pembelajaran berbasis proyek merupakan metode pembelajaran yang dapat mendorong mahasiswa untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilan. Pemberian proyek-proyek tersebut melibatkan tantangan dan masalah yang dapat mereka hadapi di dunia nyata. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk peningkatan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah Strategi belajar mengajar dengan penerapan model pembelajaran Project Based Learning. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian adalah mahasiswa semester IV Prodi Pendidikan matematika tahun akademik 2022/2023. Dalam penelitian ini digunakan dua siklus, dan setiap siklus melalui empat tahapan proses yaitu (1) perencanaan, (2) tindakan, (3) pengamatan, dan (4) evaluasi dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan rata-rata hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah Strategi belajar mengajar sebesar 7,0 yakni dari 74,2 pada siklus I menjadi 81,2 pada siklus II dengan daya serap 80%. Berdasarkan hasil siklus I dan II serta faktor lain. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan penerapan model pembelajaran Project Based Learning pada mata kuliah Strategi belajar mengajar dapat meningkatkan hasil belajar mahasiswa semester IV Prodi Pendidikan matematika tahun akademik 2022/2023 Universitas PGRI Mahadewa Indonesia.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-10-25

Issue

Section

Articles