Pengaruh Permainan Olahraga Tradisional untuk Peningkatan Kebugaran Jasmani Siswa Madrasah Aliyah Manbaul Ulum Bungah Gresik

Authors

  • Agus Rudiyanto Program Studi Pendidikan Jasmani Program Pascasarjana, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
  • Sumardi Program Studi Pendidikan Jasmani Program Pascasarjana, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
  • Santika Rentika Hadi Program Studi Pendidikan Jasmani Program Pascasarjana, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.5281/zenodo.5813450

Keywords:

permainan olahraga tradisional, kebugaran jasmani siswa

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah pengaruh permainan olahraga tradisional bisa meningkatkan kebugaran jasmani siswa Madrasah Aliyah Manbaul Ulum Bungah Gresik. Jenis  penelitian  ini  merupakan  penelitian  kuantitatif dengan model Longitudinal. Populasi  dalam  penelitian ini yaitu Siwa Madrasah Aliyah Manbaul Ulum Bungah Gresik memenuhi  dengan Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling,  sehingga  penelitian ini  juga  bisa disebut  penelitian  populasi yakni peneliti mengambil keseluruhan jumlah populasi Siwa Madrasah Aliyah Manbaul Ulum Bungah Gresik, yang berjumlah 30 Siswa. Selanjutnya, teknik analisis data yang digunakan yaitu menggunakan Uji t. Sebelum dilakukan uji t, maka perlu dilakukan uji homogenitas dan uji normalita data. Berdasarkan hasil uji berda sampel berbeda mengaambarkan bahwa Variabel kebugaran jasmani nilai pretest kelompok eksperimen dan kelompok kontrol memiliki nilai T sebesar 1,048 dan nilai signifikasi sebesar 0,304 > 0,05 yang artinya tidak ada perbedaan yang signifikan antara nilai rata-rata hasil pretest kelompok eksperimen dengan hasil pretest kelompok kontrol pada variabel kebugaran jasmani. Sedangkan pada nilai posttest kelompok eksperimen dan kelompok kontrol memiliki nilai T sebesar 6,969 dan nilai signifikasi sebesar 0,000 < 0,05 yang artinya ada perbedaan yang signifikan antara nilai rata-rata hasil posttest kelompok eksperimen dengan hasil posttest kelompok kontrol pada variabel kebugaran jasmani. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan Permainan olahraga tradisional terhadap Kebugaran jasmani siswa Madrasah Aliyah Manbaul Ulum Bungah Gresik. Karena Hasil tersebut signifikan, Semakin sering melakukan Permainan olahraga tradisional semakin baik pula Kebugaran jasmani siswa madrasah Aliyah Manbaul Ulum Bungah Gresik.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Andriani, T. (2012). Permainan tradisional dalam membentuk karakter anak usia dini. Sosial Budaya, 9(1), 121-136

Ardiyanto, A. (2016). Pengembangan Model Pembelajaran Berbasis Permainan Tradisional untuk Meningkatkan Kemampuan Motorik Kasar Anak Tunagrahita Ringan. Prosiding Seminar Nasional" Optimalisasi Peran Pendidikan dalam Membangun Karakter Anak untuk Menyongsong Generasi Emas Indonesia. Prodi BK dan PGSD FKIP UAD

Ardiansyah, F. (2014). Pengaruh permainan tradisional terhadap efektivitas pembelajaran pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan (Studi Pada Siswa Kelas V SDN Kenongo II Tulangan Sidoarjo). Jurnal Pendidikan Olahraga dan Kesehatan, 2(3)

Arifin, L. T., & Haris, I. N. (2018). Pengaruh Penerapan Permainan Tradisional Terhadap Kebugaran Jasmani Siswa Kelas VIII SMPN 1 Ciasem Kabupaten Subang (Studi Eksperimen Pada Siswa Kelas VIII SMPN 1 Ciasem). Biormatika : Jurnal ilmiah fakultas keguruan dan ilmu pendidikan, 4(1)

Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian. Yogyakarta : Bina Aksara

Brezzo. (2012). Comparison of a PE4LIFE Curriculum to a Traditional Physical Education Curriculum. Journal of Physical Education and Sport (JPES), 12(3), 245

Dwiyogo, W. (2010). Dimensi Teknologi Pembelajaran Pendidikan Jasmanai dan Olahraga. Jakarta : Wineka Media

Kardiawan, I Kadek Happy. Pengaruh Pelatihan Olahraga Tradisional Bali Terhadap Kebugaran Jasmani Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan dan Pengajaran, [S.l.], v. 46, n. 2 Juli, july 2013. ISSN 2549-2608. Available at: <https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JPP/article/view/2683>. Date accessed: 05 dec. 2021. doi:http://dx.doi.org/10.23887/jppundiksha.v46i2 Juli.2683

Mutohir, T. C., Muhyi, M., & Fenanlampir, A. (2011). Berkarakter dengan Berolahraga, Berolahraga dengan Berkarakter. Surabaya : PT. Java Pustaka Group

Nurhasan, D. (2005). Petunjuk Praktis Pendidikan Jasmani

Santika, I. G. P. N. A. (2015). Hubungan Indeks Massa Tubuh (IMT) dan Umur terhadap Daya Tahan Umum (Kardiovaskuler) Mahasiswa Putra Semester II Kelas A Fakultas Pendidikan Olahraga Dan Kesehatan IKIP PGRI Bali Tahun 2014. Jurnal Pendidikan Kesehatan Rekreasi, 1(1), 42-47. Retrieved from https://ojs.mahadewa.ac.id/index.php/jpkr/article/view/6

Sajoto, M. (1988). Pembinaan kondisi fisik dalam olahraga. Jakarta : Depdikbud

Sudijono, A. (2008). Dasar, Proses dan Efektivitas Belajar Mengajar Pendidikan Jasmani. Jakarta : Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia

Sutini, A. (2018). Meningkatkan keterampilan motorik anak usia dini melalui permainan tradisional. Cakrawala Dini. Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2)

Published

2022-01-28

How to Cite

Rudiyanto, A., Sumardi, & Hadi, S. R. (2022). Pengaruh Permainan Olahraga Tradisional untuk Peningkatan Kebugaran Jasmani Siswa Madrasah Aliyah Manbaul Ulum Bungah Gresik. Jurnal Pendidikan Kesehatan Rekreasi, 8(1), 25-31. https://doi.org/10.5281/zenodo.5813450