Penerapan Siklus ACE APOS pada Mata Kuliah Analisis Riil

Authors

  • Ni Ketut Erawati FPMIPA IKIP PGRI Bali

DOI:

https://doi.org/10.5281/zenodo.1409223

Keywords:

Siklus ACE, APOS, Analisis Riil, Kemampuan Pembuktian

Abstract

Penelitian deskriptif kuantitatif ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan pembelajaran dengan siklus ACE APOS pada mata kuliah analisis riil dan melihat hasil yang dicapai. Penerapan siklus ACE APOS di kelas menggunakan bantuan berupa LKM yang dirancang untuk mendukung terlaksananya siklus ACE. Penelitian ini dilaksanakan di IKIP PGRI Bali. Instrumen pengumpulan data adalah tes kemampuan pembuktian matematika yang merupakan salah satu capaian dalam pembelajaran analisis riil. Data dianalisis secara deskriptif dan inferensial sebagai penguat hasil penelitian. Hasil pengamatan bahwa penerapan siklus ACE APOS dengan LKM, bahwa mahasiswa sangat antusias mengikuti pembelajaran, dosen dapat menjalankan tugasnya dengan baik untuk mencapai tujuan pembelajaran sesuai LKM. Hasil pengamatan ini didukung oleh hasil analisis data dimana skor rata-rata mahasiswa yang diterapkan siklus ACE APOS lebih tinggi dibandingkan tanpa penerapan siklus tersebut. Selanjutnya setelah diuji secara inferensial dengan uji t menunjukkan bahwa perbedaan yang terjadi adalah signifikan. Kesimpulan yang diperoleh adalah penerapan siklus ACE APOS pada mata kuliah analisis riil memberikan hasil belajar yang lebih baik.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Arnawa, I M. 2009. Mengembangkan Kemampuan Mahasiswa dalam Memvalidasi Bukti pada Aljabar Abstrak melalui Pembelajaran Berdasarkan Teori APOS. Jurnal Matematika dan Sains. 14 (2) : 62-68.
Arnon, dkk. 2014. APOS Theory A Framework for Research and Curriculum Development in Mathematics Education. New York : Springer.
Erawati, N K., Sariyasa, Sadra. 2015. Pengembangan Bahan Ajar Kalkulus 1 Berbantuan Geogebra Berdasarkan Teori Apos Untuk Meningkatkan Prestasi Dan Aktivitas Belajar Mahasiswa. Jurnal Pendidikan Matematika Indonesia Vol. 4 No. 1. Diakses dari
https://scholar.google.co.id/citations?user=RcMH8w0AAAAJ&hl=id
Nurlaelah, E. 2009. Implementasi Model Pembelajaran Apos Dan Modifikasi-Apos (M-Apos) Pada Mata Kuliah Struktur Aljabar (Makalah). Disajikan pada International Seminar on Lesson Study, FPMIPA–UPI. Diakses dari http://file.upi.edu/Direktori/FPMIPA/JUR._PEND._MATEMATIKA/196411231991032-ELAH_NURLAELAH/MK._Elah_13.pdf.
Wuryanto. 2011. Meminimalisir Hambatan Belajar dalam Menyelesaikan Soal Pembuktian Suatu Tautologi Pada Mata Kuliah Analisis Real I dengan memberdayakan Penalaran yang Berasaskan Prinsip Reductio Ad Absurdum. Jurnal Matematika Kreatif-Inovatif Vol 2, No 1 (2011): Kreano, Jurnal Matematika Kreatif-Inovatif page. 37-47. Jurusan Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Sema. Diakses dari http://journal.unnes.ac.id/nju/index.php/kreano/article/view/1244/1294

Published

2018-03-30

Issue

Section

Articles