Pengaruh Penerapan Pendekatan Pembelajaran RME (Realistic Mathematic Education) dan Gaya Berpikir Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa
DOI:
https://doi.org/10.5281/zenodo.1407741Keywords:
Gaya Berpikir, Hasil Belajar, Realistic Mathematic EducationAbstract
Penelitian bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar matematika antara siswa yang diajar dengan pendekatan pembelajaran RME dengan pembelajaran konvensional, berdasarkan gaya berpikirnya. Jenis penelitian adalah eksperimen semu, dengan populasi berupa seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Mengwi. Data hasil belajar matematika dikumpulkan dengan instrumen tes berbentuk esay, sedangkan data gaya berpikir diperoleh dengan instrument angket gaya berpikir. Data dianalisis menggunakan analisis varian dua jalur. Temuan penelitian adalah: 1) terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar matematika antara Siswa yang diajar dengan pendekatan RME dengan pembelajaran konvensional. 2) Untuk siswa yang memiliki gaya berpikir divergen, terdapat perbedaan hasil belajar antara siswa yang diajar dengan pendekatan pembelajaran RME dengan pembelajaran konvensional. 3) Untuk siswa yang memiliki gaya berpikir konvergen, terdapat perbedaan hasil belajar antara siswa yang diajar dengan pendekatan pembelajaran RME dengan pembelajaran konvensional. 4) Temuan penelitian kedua dan ketiga mengindikasikan adanya interaksi antara pendekatan pembelajaran dengan gaya berpikir siswa. Simpulan penelitian bahwa terdapat pengaruh penerapan pendekatan pembelajaran RME dan gaya berpikir terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Mengwi Tahun Pelajaran 2017/2018.
Downloads
References
Arikunto, Suharsimi (2010). Manajemen Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta
Daryanto (2013). Inovasi Pembelajaran Efektif. Bandung: Yrama Widya.
Depdiknas (2008). Panduan Pengembangan Indikator. Jakarta: Ditjen Manajemen Dikdasmen.
Dewi Nuharini, Tri Wahyuni (2008). Matematika 1 Konsep dan Aplikasinya. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional.
Dimyati dan Mudjiono (2002). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: PT Rineka Cipta.
Haryati, Mimin (2010). Model dan Teknik Penilaian dada Tingkat Satuan Pendidikan. Jakarta: Gaung Persada Press.
Koyan, I Wayan (2012). Statistic pendidikan. Universitas Pendidikan Ganesha Press.
Kelemahan dan kelebihan RME, http://topynapoppy21.wordpress.com /2013/01/22/rme/, diakses pada tanggal 19 Januari 2017.
Nar Herrhyanto, H.M. Akib Hamid (2007). Statistika Dasar. Jakarta: Universitas TerbukA.
Wijaya, Ariyadi (2012). Pendidikan Matematika Realistik. Yogyakarta: Graha Ilmu
Published
Issue
Section
Hak cipta mencakup hak eksklusif untuk mereproduksi dan mengirimkan artikel ini dalam semua bentuk dan media, termasuk mencetak ulang, memotret, mikrofilm dan reproduksi serupa lainnya, serta terjemahannya. Reproduksi dari bagian manapun dari jurnal ini, penyimpanannya di database dan transmisinya dengan bentuk atau media apa pun, seperti salinan elektronik, elektrostatik dan mekanis, fotokopi, rekaman, media magnetik, dan lain-lain, akan diizinkan hanya dengan izin tertulis dari penerbit jurnal.