PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA MULTIMODEL STANDAR KOMPETENSI SEGIEMPAT, SEGITIGA SERTA UKURANNYA (Suatu Kajian Pustaka)
DOI:
https://doi.org/10.5281/zenodo.5607054Keywords:
Pembelajaran matematika multimodel dan prestasi belajarAbstract
Pembelajaran matematika berfungsi sebagai wahana mengembangkan kemampuan mengkombinasikan gagasan dengan bahasa melalui model matematika yang dapat berupa kalimat dan persamaan matematika, diagram, grafik atau tabel. Untuk dapat mengembangkan kemampuan-kemampuan tersebut diperlukan ketrampilan proses dalam rangka meningkatkan hasil belajar yang berguna bagi kehidupan siswa dan lingkungannya. Pengembangkan ketrampilan proses pada pelajaran matematika, dapat menggunakan berbagai metode atau pendekatan mengajar dan menuangkannya pada model pembelajaran yang sesuai. Beberapa model yang dapat diadopsi antara lain : pembelajaran langsung (direct instructions), Cooperatif lerning, problem based instructions, learning and study strategies serta presentations. Model pembelajaran ini dapat diterapkan disuaikan dengan karakteristik materi. Dalam satu Standar Kompetensi tidak tertutup kemungkinan menggunakan lebih dari satu macam model (multimodel) pembelajaran. Dengan menerapkan multimodel pembelajaran pada kegiatan belajar mengajar diharapkan kualitas pembelajaran dan prestasi belajar dapat dioptimalkan.
Downloads
Published
Issue
Section
Copyright (c) 2021 Emasains : Jurnal Edukasi Matematika dan Sains
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Hak cipta mencakup hak eksklusif untuk mereproduksi dan mengirimkan artikel ini dalam semua bentuk dan media, termasuk mencetak ulang, memotret, mikrofilm dan reproduksi serupa lainnya, serta terjemahannya. Reproduksi dari bagian manapun dari jurnal ini, penyimpanannya di database dan transmisinya dengan bentuk atau media apa pun, seperti salinan elektronik, elektrostatik dan mekanis, fotokopi, rekaman, media magnetik, dan lain-lain, akan diizinkan hanya dengan izin tertulis dari penerbit jurnal.