Pengaruh Lingkungan Sekolah dan Sikap Guru Dalam Proses Pembelajaran Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Pada Siswa SMK Negeri 1 Sukawati Kelas XI MM Tahun Ajaran 2020/2021

The Effect of School Environment and Teacher Attitudes in the Learning Process on Economics Learning Achievement in Students of SMK Negeri 1 Sukawati Class XI MM Academic Year 2020/2021

Authors

  • Ni Wayan Widi Astuti Pendidikan Ekonomi FKIP Universitas PGRI Mahadewa Indonesia
  • Theresia Mulia Program Studi Pendidikan Ekonomi FKIP Universitas PGRI Mahadewa Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.5281/zenodo.6395684

Keywords:

Lingkungan sekolah, sikap guru, Prestasi belajar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lingkungan sekolah terhadap prestasi belajar ekonomi pada siswa SMK Negeri 1 Sukawati kelas X1 Tahun ajaran 2020/2021, untuk mengetahui pengaruh sikap guru dalam proses pembelajaran terhadap prestasi belajar ekonomi pada siswa SMK Negeri 1 Sukawati kelas X1 Tahun ajaran 2020/2021, untuk mengetahui pengaruh lingkungan sekolah dan sikap guru dalam proses pembelajaran terhadap prestasi belajar ekonomi pada siswa SMK Negeri 1 Sukawati kelas X1 Tahun ajaran 2020/2021. Metode pengumpulan data yang digunakan berupa metode kuesioner dan metode dokumentasi. Analisis data yang menggunakan SPSS 20.Berdasar hasil perhitungan menunjukkan bahwa antara variabel Lingkungan Sekolah (X1) dengan variabel Prestasi Belajar Siswa (Y) siswa memiliki nilai t hitung = 9,627 > t tabel = 1,99 dan memiliki nilai signifikansi sebesar 0,003 < 0,05 maka hipotesis Nol (Ho) ditolak dan Hipotesis alternative (Ha) diterima. Hal ini dapat disimpulkan bahwa variabel Lingkungan Sekolah (X1) memiliki pengaruh yang signifikan secara parsial terhadap variabel Prestasi Belajar Siswa (Y) siswa kelas XI SMK Negeri 1 Sukawati Tahun Pelajaran 2020/2021.perhitungan menunjukkan bahwa antara variabel Sikap Guru (X2) dengan variabel Prestasi Belajar Siswa (Y) siswa memiliki nilai t hitung = 3,074 > t tabel = 1,99 dan memiliki nilai signifikansi sebesar 0,002 < 0,05maka hipotesis Nol (Ho) ditolak dan Hipotesis alternative (Ha) diterima. Hal ini dapat disimpulkan bahwa variabel Sikap Guru(X2) memiliki pengaruh yang signifikan secara parsial terhadap variabel Hasil Belajar Siswa (Y) siswa Kelas XI SMK Negeri 1 Sukawati Tahun Pelajaran 2020/2021.Berdasarkan nilai Adjusted R Square adalah sebesar 0,522 yang artinya sebesar 52,5% variabel Prestasi Belajar Siswa (Y) dipengaruhi oleh Lingkungan Sekolah (X1) dan Sikap Guru (X2), sedangkan sisanya sebesar 47,8% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak dimasukkan ke dalam penelitian.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2022-03-30

How to Cite

Ni Wayan Widi Astuti, & Theresia Mulia. (2022). Pengaruh Lingkungan Sekolah dan Sikap Guru Dalam Proses Pembelajaran Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Pada Siswa SMK Negeri 1 Sukawati Kelas XI MM Tahun Ajaran 2020/2021: The Effect of School Environment and Teacher Attitudes in the Learning Process on Economics Learning Achievement in Students of SMK Negeri 1 Sukawati Class XI MM Academic Year 2020/2021. Arthaniti Studies, 3(1), 55-61. https://doi.org/10.5281/zenodo.6395684