Pengaruh Penggunaan Media Sosial Dan Sumber Belajar Terhadap Minat Berwirausaha Pada Siswa Kelas XI SMKN 1 Kuwus Tahun Pelajaran 2020/2021
The Influence of the Use of Social Media and Learning Resources on Interest in Entrepreneurship in Class XI Students of SMKN 1 Kuwus for the 2020/2021 Academic Year
DOI:
https://doi.org/10.5281/zenodo.5546701%20Keywords:
Media Sosial, Sumber Belajar, Minat BerwirausahaAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Pengaruh Media Sosial terhadap Minat Berwirausaha, 2) Pengaruh Sumber Belajar terhadap Minat Berwirausaha, 3) Pengaruh Media Sosial dan Sumber Belajar terhadap Minat Berwirausah PadaSiswa Kelas XI SMKN 1 Kuwus Tahun Pelajaran 2020/2021.Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 85 orang siswa. Berdasarkan populasi tersebut ditentukan sampel ditentukan sampel dengan menggunakan population sampling.
Hasil analisis menunjukan : 1) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara variabel Media Sosial terhadap Minat Berwirausaha Pada Siswa Kelas XI SMKN 1 Kuwus Tahun Pelajaran 2020/2021, dengan hasil analisis menunjukan thitung> ttable (5,630 > 1,989) dan memiliki nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,05. 2) Terdapat pengaruh Sumber Belajar terhadap Minat Berwirausaha Pada Siswa Kelas XI SMKN 1 Kuwus Tahun Pelajaran 2020/2021, dengan hasil analisis menunjukan thitung > ttable ( 4,8700> 1,989) dan memiliki nilai signifikan sebesar 0,001 < 0,05. 3) Ada pengaruh antara Media Sosial dan Sumber Belajar terhadap Minat Berwirausaha Pada Siswa Kelas XI SMKN 1 Kuwus Tahun Pelajaran 2020/2021,dengan hasil analisis menunjukan Fhitung> Ftabel(46,361 > 3,11) dan nilai signifikansinya sebesar 0,000. Hasil uji koefisien determinasi sebesar 0,615 dimana 61,5 % dipengaruhi oleh variabel Media Sosial (X1) dan Sumber Belajar (X2), sedangkan sisanya 38,7 % dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak teliti